Polresbarru.com – Demi kelancaran arus lalu lintas, Anggota Kepolisian Sektor Tanete Riaja Polres Barru melaksanakan pengaturan lalu lintas, seperti halnya siang ini di depan SMP NEGRI 1 TANETE RIAJA. Kamis (12/3/2020).
Para Polisi ini melaksanakan pengaturan di jalan raya untuk membantu menyeberangkan anak sekolah yang sekolahnya berseberangan dengan jalan raya yang cukup padat kendaraan.
Hal ini untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas karena terkadang anak-anak sekolah menyeberang sembarangan dan bergerombol tanpa memperhatikan situasi arus lalu lintas.”Ujar salah satu personil Polsek Tanete Riaja”.
Sementara itu, Kapolsek Tanete Riaja mengatakan “Hal ini dilakukan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas, dan juga sebagai bentuk pelayanan pihak kepolisian kepada masyarakat maupun anak-anak sekolah, sehingga masyarakat merasa aman karena sudah ada polisi di sekelilingnya.”